Malam keakraban IMAGRO tahun ini bertemakan TUNAS IMAGRO (Tumbuh Bersama Ikatan Mahasiswa Agronomi) dimana untuk menyambut mahasiswa baru Departemen Budidaya Pertanian yang dilaksanakan pada tanggal 21-22 Oktober 2017 di Karang Pramuka, Kawasan Wisata Kaliurang.
Adapun kegiatan ini bertujuan untuk mengasah kemampuan serta keterampilan pada mahasiswa baru.
Kegiatan dimulai dengan pengenalan ekosistem pada lahan budidaya bunga dan bawang merah.
Kemudian dilanjutkan dengan pengisian materi transisi ke jenjang mahasiswa oleh Pak Supriyanta selaku Dosen Budidaya Pertanian, lalu disambung dengan materi pengenalan FKK HIMAGRI serta diadakannya lomba membuat terrarium antar kelompok.
Selain diisi oleh materi, mahasiswa baru juga diajak untuk melatih kerja sama dengan cara adanya lomba-lomba permainan berkelompok, seperti memasukkan kayu kedalam botol, serta outbound dipagi hari.
Pada kegiatan ini, mahasiswa baru diperkenalkan bagaimana eratnya hubugan keluarga dan nilai-nilai yang ada dalam keluarga Agronomi dan Pemuliaan Tanaman ini sehingga dapat dijadikan pembelajaran agar terasa akrab dan nyaman berada di lingkungan kampus.